Sudahkah anda menonton film The Mechanic?
Film garapan Simon West ini emang film yang patut di tonton! keren banget filmnya! mulai dari jalan ceritanya, pengambilan gambar,dan pemain-pemainnya yang keren abis. pokoknya TOP banget deh ini film!
Di film ini kita bener-bener di ajak untuk berpetualang, mengikuti petualangan Jason Statham sebagai pembunuh bayaran yang elit! akting Jason Statham yang menjadi pemeran utama dan berperan sebagai Arthur Bishop di film ini kereen banget! Tetap dengan gayanya yang khas, wajah dingin dan tanpa ekspresi Jason benar-benar menampilkan sisi kelamnya sebagai pembunuh bayaran profesional. Di lain pihak, Ben Foster yang memerankan tokoh Steve berhasil memerankan aktingnya sebagai seorang yang ingin menjadi pembunuh bayaran dan ingin belajar dari Arthur Bishop.
Film yang berdurasi 92 menit dan bergenre Action ini merajalela di seluruh bioskop indonesia mulai tanggal 28 januari 2011. Saya sangat terpukau saat pertama kali saya menonton film ini, akting-akting para pemainnya yang sangat profesional, dengan jalan cerita yang susah di tebak dan bagaimana mengenai akhir dari film ini, apakah nantinya Arthur akan tewas di bunuh atau tertangkap. benar-benar film yang sangat mencekam!
Ini nih sinopsis dari film The Mchanic, di ambil dari
Arthur Bishop (Jason Statham) adalah seorang 'mekanis' - pembunuh elit dengan aturan yang ketat dan bakat unik untuk menghilangkan jejak targetnya. Bishop adalah yang terbaik dalam bisnis ini. Namun saat mentor dan teman dekatnya, Harry (Donald Sutherland) dibunuh, Bishop tidak mampu menolong mereka. Tugas selanjutnya adalah balas dendam – membunuh pihak yang bertanggung jawab. Misinya terhambat saat putra Harry, Steve (Ben Foster) mempunyai misi yang sama dan ingin belajar dari Bishop. Bishop selalu bekerja sendirian namun kali ini ia tidak bisa menolak Steve. Ketika misi sedang dijalankan, ancaman demi ancaman menghantui dan mereka harus menyelesaikan semua masalah yang menghambat.
Kalian bisa lihat trailer filmnya disini :
No comments:
Post a Comment